Laman

Rabu, 10 Agustus 2011

Ungkapkan cintamu

Cinta Sejati
Kau pernah melihat bunga melati yang tumbuh di pinggir jalan?
Jika kau perhatikan bunga melati itu ada noda dan bercak hitam di mahkotanya.
Itu lah cinta...
Cinta tak tak selalu mulus putih
Cinta penuh dengan noda..
Cinta penuh dengan cobaan..
Cinta penuh dengan pengorbanan...
Dan cinta penuh dengan tantangan...
yang jika kita mampu melewatinya bersama
itulah kesejatian cinta
 
Saat Terindah
Saat Terindah..
adalah Saat Mengenal Dan Memiliki Dirimu..
Yang Kuinginkan Sekarang
Hanyalah Slalu Dapat Disisimu
Dan Memandangmu
Dengan Segala Perasaanku..
Honey
Terbesit bayangan ayu wajahmu
Terbias cinta dan kasih putih
Seketika rindu merajam
meluruhkan hati tak tertahankan hasrat ingin berjumpa
Menabur mimpi menuai harapan
berharap kau jadi milikku selamanya
Tak dapat disangkal lagi
Engkau memang untukku
Biarlah badai melanda cinta kita
Berbekal percaya kita mampu lewati
Menuju kebahagiaan sejati
Yang selalu kita rindukan


Untuk Cinta
mari kita menari, mari kita menyanyi, mari kita berlari!
cintaku padamu sebesar dunia
karena aku sudah lupa pada yang lalu begitu cepatnya
seluruh isi duniaku sudah terganti
 menarilah bersamaku
menarilah kita ke aozora, duniaku yang sepi dan bisu
menarilah kita ke segala impian, khayalan biru
marilah kita bersama-sama jalin cerita, jalin permainan yang tak pernah kau bosan memainkan
marilah kita menulis nama kita di pasir putih
marilah kita mengejar ombak di biru
marilah kita pandang biru
marilah kita merajut langit di sana
angkasa hitam penuh bintang
seperti kita yang tenggelam di keasyikan
nada-nada di balik segala
seperti kita tahu apa yang pasti
seperti cinta yang kabur
nada-nada di balik segala
 marilah kita menyanyi sekali lagi, terhanyut di balik segala
dalam keasyikan itu aku menemukan kamu
kamu yang terhanyut di balik segala
cinta! cinta! marilah kau menari...
cinta! cinta! tidurlah di balik segala, tidurlah diiringi segala doa
karena kamu sekarang sudah semuanya
 

Cintaku
Cintaku, menari kau diiringi segala
cintaku, menarilah
cintaku terbaring di awan putih yang halus lembut
cintaku nyenyak dalam ketenangan
jangan dekati cintaku!
jangan dekati tidurnya
jangan dekati kemasyukannya dalam alamnya
Tolong jangan bangunkan dia dari segala mimpi
jangan sadarkan dia dari surga
biarkan hanyut dalam hangat
Cintaku, tersenyumlah dalam lelapmu...
 
 
Tanyamu
 kalau kau tanya apa itu cinta
lihatlah dimataku
cinta telah meninggalkan jejak cahaya disana
kalau kau tanya kenapa bisa begitu
jawabnya adalah kamu
kalau masih ada pertanyaan kenapa harus kamu
terus terang..
aku tak tahu
karena kata-kata
tak sanggup lagi menenyampaikan isyarat hatiku
 

Bulan Sabit Menutup Bintang Cinta

Andai aku bisa menggapai bulan
sabit di atas mega-mega kelam
hanya sekedar untuk melihat,
kemudian memindahkan bulan sabit
menghalang bintang cinta tampak dari
dunia yang malam.

Tapi aku enggan untuk memindah bulan itu
biar bintang cinta terhalang
biar bintang cinta tenggelam dalam bayang bulan sabit
toh orang pun bisa merasakan cinta seperti apa.

Bintang cinta membayang panumbra bulan sabit
orang masih terkenang.
Biarkan mereka menembusi bayang
berpikir untuk gerak hati merasakan, melihat
sosok bintang cinta.
Kali ini biarlah aku tidak membodohi cinta,
biarlah orang-orang malam
tersadar bayang-bayang panumbra bulan sabit
menghalang bintang cinta.
Biar dia bijak dalam penantian lama
bintang cinta menampakkan diri,
dengan terang yang sejuk dan lembut.
demikianlah orang-orang malam
tercerahkan bayang-bayang panumbra.

(Katjha/Oktober/2010/Magelang)


Menggapai Bulan


sinar rembulan..
mengintip remang, tenggelam dalam
citraan kelam,
seulas ekspresi yang beku
dan sulit untuk dimaknai.
Rembulan , pelita malam
terhempas dalam elegi sepasang tupai malam
menanggung kasmaran.
riuh dan berderai suara-suara saling memburu
berkejaran dalam penyataan cinta atau hasrat untuk birahi.
Dalam temaram bulan setengah bentuk,
membujur meliuk bak sebuah sabit
terbujur pada mega-mega kelam dan langit hitam
sedikit bintang.
Aku ingin membunuh bayang-bayang
sehingga hadir dan menyatakan diri sendiri
di tengah bentang kesepian tanpa
menduakan sosok yang sudah terkoyak
pengkhianatan dan peniadaan pada yang tulus.
Ingin kubunuh bayangku
bersama kegamangan malam yang berserakkan,
tepian cahaya kurobek
kemudian kubuatkan coretan besar
menyerupai sebuah pintu
agar sosok ku terdiri satu
tanpa penduaan, berdiri tegak
tanpa bayang.
Sejenak, masih hening
malam beranjak merayap
dalam kilas cahaya rembulan suram
kulihat malam berkedip jerih
enggan memalingkan muka.
Mungkin karena malam ini
telah kubunuh bayang-bayang
sehingga dia tidak lagi bisa bertahta
dengan sosok nya yang gelap.

Menggapai Bulan


Selasa, 09 Agustus 2011

aku masih mengharapkanmu "seharusnya"



madu lebah semanis bbrmu...
indah mta" sayu_sayup menrpa pelangi
eloklah senyuman...

roman_roman kasidah cintha terlukis..
mnjadi candu dahaga rindu..
sungguh" mudahlah untkmu..
sungguh pantas olehmu..

relung2 ht bergema indah namun sakit'
kosonglah tetamananmu..
hanya tertinggal jejak2 indah namun tetap sakit dikenang..

takan berbohong pandangan mata"
tak jua bergetar dalam kerinduan..
hanya ada rindu yg tak pasti
hanya adha harap yg tak mungkin..

Cintha tak mberi wujud"
cintha tak memberi ucap..
namun rasa ini memang benar"
tiada kebohongn dlm rasaku..


http://fatihragil.facebook.com

kaligrafi

Minggu, 07 Agustus 2011

Risalah Hati

Assalamuaikum duhai hati yang telah aku tempati...
sungguh indah istana hatimu...
tersirat geliat syair cinta"

Duhai yang berbola mata indah"
pandanglah aku seindah kau memandang bintang-bintang..
Yakinkan cinta hanya untuku_Begitupun aku...

Seandainya kamu tahu"
betapa cintamu berarti buat aku...

Jangan pernah berpaling"
meskipun langit tak lagi menampakan indah wujudku...
meskipun cahayaku mulai redup..

Engkaulah cinta yang akan ku ziarahi"
dengan Syahadat pautan cinta sejati...

Akupun mengharap lebih dari ini,
seteguk air pengobat dahaga ini...
Bersanding denganmu duhai putri"

by:ragilfatih.blogspot.com
http//:fatihragil@facebook.com